Selasa, 12 April 2011 | By: 遥真希

2PM Konser Bareng Suede di Jakarta

Jakarta - Boyband asal Korea Selatan sepertinya akan banyak menginvasi Indonesia sepanjang 2011. Setelah JYJ akan konser di Jakarta, 2PM kini konser bareng Suede di Jakarta.

Konser tersebut akan diselenggarakan pada 19 Maret mendatang di JIExpo Hall A, Kemayoran, Jakarta Barat. 2PM dan Suede akan tampil dalam acara 'Live & Rockin'.

Bukan hanya dua musisi itu saja yang ambil bagian. Taio Cruz dan Shontelle juga akan unjuk gigi.

"#19March LIVE & ROCKIN' feat SUEDE, TAIO CRUZ, 2PM, SHONTELLE + 1st ever exclusive Foursquare Badge in Indonesia event," tulis promotor Ismaya Live via Twitter, Senin (28/2/2011).

Ismaya Live baru akan mengeluarkan pernyataan resmi dan rilis esok hari. Kepastian 2PM konser di Jakarta pun membuat heboh pecinta musik K-Pop di Twitter.

2PM adalah boyband yang beranggotakan enam orang pria (sebelumnya tujuh) yang dibentuk pada 2008 lalu. Sebelumnya mereka berjumlah 11 orang dengan nama One Day. Setelah dipecah dua, satu grup lainnya menamakan diri 2AM.

2PM kemudian dikenal dengan debut mereka '10 Jeom Manjeome 10 Jeom'. Mereka juga ngetop berkat lagu 'Again & Again'.
 (yla/mmu)

Cr : YahooOMG
Shared by : Harukamaki.blogspot.com

0 komentar:

Posting Komentar